Tuhan Yesus Setia
Do = GTuhan Yesus Setia Dia sahabat kita Dalam segala susahku selalu menghiburku
Dia mengerti Bahasa Tetesan air mata waktu Badai mengamuk dan gelombang menyerang Tuhan Yesus Setia.
Dalam zaman yang bengkok ini s'gala berubah langit goncanglah, Iblis sedang giat bekerja, sehingga murid Tuhan sesatlah,
Apakah engkau juga bimbang hati penuh kuatir tak berdaya? Bangkitlah bagi k'rajaan surga, kesetianmu tunjukkanlah setia!
Setia! Setia! Biar setiamu masyurlah. Setia, bekerja, setia pada Rajamu; Setia! Setia! Jangan pandang manusia; Meskipun susah pandanglah Allah, agar kau tetap setia.
Meski kuasa iblis hebatlah, dan serangannya tidak terduga; Jangan takut dan jangan bimbang taat p'rintah Raja-mu tentu m'nang;
Ambil t'ladan tiga pahlawan, yang tak takut akan ancaman; M'reka sungguh gagah perkasa, setia pada Kristus, Rajanya.
Tunjukkanlah kesetianmu, dalam segala pekerjaan Hu; Kesusahan yang sementara, akan diganti dengan mulia;
Kristus kembali dengan seg'ra, menyambut hambaNya yang setia. Engkau yang hidup dengan setia, boleh masuk surga yang mulia.